Kamis, 27 Februari 2014

Contoh Pidato Menjaga Kebersihan Lingkungan Sekolah



Assalamualaikum Wr.Wb
Yang terhormat Ibu Kepala Sekolah SMP Negeri 20 Malang.
Bapak/Ibu guru yang saya hormati,
Serta teman-teman yang saya sayangi.
            Pertama-tama marilah kita panjatkan puji syukur kehadirat Allah SWT yang telah memberi karunia-Nya kepada kita semua. Sehingga kita dapat berkumpul di pagi yang cerah ini dalam keadaan sehat wal’afiat. Bapak Ibu guru yang saya hormati dan teman-teman yang saya cintai. Pada hari ini saya akan menyampaikan pidato yang bertema “Menjaga Kebersihan Lingkungan di Sekolah”.
Teman-teman yang saya cintai perlu kita sadari bahwa lingkungan adalah tempat menggantungkan hidup bagi kita semua, umat manusia. Maka kita harus menjaga lingkungan kita baik-baik agar bumi menghasilkan keuntungan bagi kita, bukan kerugian bahkan bencana bagi kita. Salah satu cara agar lingkungan tidak memberikan bencana bagi kita adalah menjaga kebersihan lingkungan
Dalam menjaga kebersihan lingkungan maka kita harus mengetahui terlebih dahulu apa arti kebersihan lingkungan. Arti kebersihan lingkungan yang sesungguhnya adalah suatu keadaan dimana lingkungan tersebut adalah layak untuk ditinggali manusia, dimana keadaan kesehatan manusia secara fisik dapat terjaga.. Maka kita harus menjaga kebersihan lingkungan agar tercipta kehidupan yang layak dan sejahtera.


Oleh karena itu kita wajib menjaga dan melestarikan lingkungan di sekitar kita. Supaya kita terhindar dari berbagai penyakit , dan bencana alam. Sehingga kita bisa hidup dengan nyaman dan sehat. Salah satu cara menjaga kelestarian lingkungan di sekitar kita adalah dengan menjaga kebersihan. Menjaga kebersihan lingkungan dapat di mulai dari hal kecil tetapi kadang sulit di lakukan. Contohnya adalah membuang sampah pada tempatnya. Saat ini kesadaraan warga sekolah sangatlah kurang dalam hal membuang sampah pada tempatnya. Dilihat dari lingkungan sekolah kita masih banyak sampah yang berserakan, saperti sampah plastik dan sampah kertas. Padahal tempat sampah yang di sediakan sekolah sudah memadai. Di setiap sudut-sudut sekolah sudah di beri tempat sampah, bahkan di setiap kelas sudah terdapat tempat sampah. Namun tidak adanya kesadaran warga sekolah untuk membuang sampah pada tempatnya.
            Selain tidak membuang sampah dengan sembarangan, kita juga dapat menjalankan piket kelas setiap hari sebagai wujud dari kepedulian kita dalam menjaga kebersihan lingkungan di sekolah, serta kita harus membiasakan diri untuk memilah sampah. Kita harus bisa membedakan mana yang sampah basah dan mana yang sampah kering. Karena di setiap sudut-sudut sekolah terdapat 2 jenis tempat sampah yaitu : 
1.      Tempat sampah basah yaitu untuk sampah yang mudah terurai, misalnya sisa-sisa makanan dan macam macam daun-daunan.
2.      Tempat sampah kering yaitu untuk sampah yang tidak mudah terurai, misalnya kertas,plastik,dan lain-lain.  
Jika kita selalu membiasakan untuk memilah sampah kita bisa menggunakan sampah tersebut menjadi bermanfaat. Seperti sampah basah yang bisa terurai dan bisa di olah menjadi pupuk kompas sehingga bisa kita gunakan untuk tumbuhan-tumbuhan di sekitar lingkungan sekolah. Dan untuk sampah kering kita bisa olah menjadi beberapa kerajinan tangan dari sampah plastik seperti tas , dompet dan lain-lain. Kita juga bisa memasukan olahan sampah kering dalam pelajaran kesenian. Sehingga kita bisa memacu kreatifitas serta kepedulian kita terhadap sampah yang meningkat.
            Berikutnya, Selain dalam hal sampah kita masih bisa menambah kelestarian lingkungan dengan cara penghijuan di sekitar lingkungan sekolah. Kita bisa mulai dalam hal kecil seperti tiap siswa-siswi merawat tanaman yang berada di depan kelas masing-masing. Jika hal kecil tersebut bisa berjalan dengan lancar kita pasti mendapatkan berbagai manfaat. Seperti kepedulian kita merawat tanaman dan suasana yang sejuk di sekitar lingkungan sekolah, dan banyak juga manfaat yang sangat berguna tanpa kita sadari. Sehingga untuk para siswa-siswi bisa belajar dengan nyaman dan fresh setiap harinya. Dan kita bisa membuat jadwal kegiatan tiap minggu nya untuk kerja bakti bersama. Untuk menunjukan rasa kepedulian kita terhadap lingkungan sekitar. Marilah kita wujudkan itu semua bersama-sama, kita lakukan semaksimal dan sebaik mungkin yang kita bisa. Dan nanti kita bisa menikmati manfaat-manfaat kebersihan lingkungan bersama-sama.
            Sebagai penutup saya hanya ingin menyampaikan pesan dari pidato saya, dengan menyampaikan sebuah pepatah kebersihan adalah sebagian dari iman.
Dengan ini semoga bisa memotivasi warga sekolah untuk peduli pada kebersihan terutama lingkungan sekolah. Dan saya berharap untuk warga sekolah sadar akan pentingnya kebersihan dalam kehidupan.
            Demikian pidato ini yang dapat saya sampaikan, mohon maaf apabila ada salah kata yang saya sampaikan. Atas perhatiannya saya ucapkan terima kasih.
Wassalamualaikum wr.wb.

karya : Widya Kurniasari

0 komentar:

Posting Komentar

 
Copyright 2009 Widyaa. Powered by Blogger
Blogger Templates created by Deluxe Templates
Blogger Showcase