Rabu, 18 Desember 2013

Cara Membuat Kerajinan Tangan dari Kertas, Bunga Dari Kertas Kue


Cara Membuat Kerajinan Tangan Dari Kertas, Bunga Kertas Kue

Cara membuat kerajinan tangan dari kertas berupa bunga kertas ini sangat sederhana sekali. Setelah jadi, nantinya bunga kertas ini bisa diletakkan di atas meja sebagai penghias ruangan.

Cara Membuat Kerajinan Tangan Dari Kertas, Alat Dan Bahan

 


Bahan-bahan yang dibutuhkan untuk belajar cara membuat kerajinan tangan dari kertas yang satu ini antara lain:

  • Bola styrofoam ukuran sedang.
  • Lem tembak.
  • Kertas bungkus kue bolu.
  • Jarum pentul.
  • Vas bunga kecil atau gelas mini.



Cara membuat kerajinan tangan dari kertas :



  1. Siapkan kertas bungkus kue bolu dengan jumlah secukupnya. Kalau ada akan lebih baik menggunakan kertas bungkus kue yang berwarna, misalnya merah muda atau warna lain.
  2. Tusukkan jarum pentul tepat di bagian tengah, pada dasar kertas bungkus kue dari arah dalam. Tusuklah sampai mentok, sampai hanya terlihat ujung pentolan jarumnya saja.
  3. Kuncupkan kertas bungkus kue yang masih dalam keadaan mekar mengembang.
  4. Lem dengan menggunakan lem tembak pada bagian luar kertas bungkus kue yang tertusuk jarum, tepat di ujung jarum pentulnya. Ini gunanya agar jarum pentul terkunci pada kertas dan tidak lepas.
  5. Tancapkan kertas bungkus kue yang telah diberi jarum pada sebuah bola styrofoam (bola berbahan gabus)
  6. Ulangi kembali langkah 1 – 5 di atas secukupnya sampai bola syrofoam atau bola gabus penuh terisi kertas bungkus kue.
  7. Nah, bunga kertas sudah jadi, anda tinggal meletakkannya di sebuah vas bunga kecil atau pada sebuah gelas mini. Anda bisa menambahkan batang atau tangkai pada bagian bawahnya untuk mempermudah meletakkannya di vas

0 komentar:

Posting Komentar

 
Copyright 2009 Widyaa. Powered by Blogger
Blogger Templates created by Deluxe Templates
Blogger Showcase